5+ Cara Upgrade HP 3G Ke 4G dengan Benar (Update)

Caracekonline.net | Sekarang ini jaringan 4G adalah jaringan yang sudah banyak digunakan di Indonesia, jika sebelumnya kita masih bisa menggunakan jaringan 3G saat mengakses internet namun sekarang sudah mulai berganti menjadi jaringan 4G. Jadi banyak orang yang mencari cara upgrade HP 3G ke 4G karena sebagai salah satu syarat jika ingin upgrade provider 3G ke 4G handphone kamu sudah mendukung jaringan 4G LTE terlebih dahulu.

Adanya jaringan 4G sendiri memiliki beragam keunggulan membuat kehidupan lebih mudah khususnya saat sedang menggunakan internet, karena jaringan 4G LTE ini memiliki kecepatan internet yang jauh lebih cepat dibandingkan dengan jaringan 3G.

Oleh karena sudah banyak provider yang mengharuskan penggunanya untuk berganti atau melakukan upgrade kartu mereka ke jaringan 4G. Namun yang perlu kamu perhatikan jika ingin upgrade kartu provider ke jaringan 4G adalah handphone kamu sudah mendukung jaringan 4G LTE.

Jadi jika kamu ingin mengupgrade jaringan handphone yang kamu gunakan dari jaringan 3G ke jaringan 4G handphone kamu juga harus sudah mendukung jaringan 4G LTE, karena jika handphone tidak mendukung tentu saja kamu tidak akan bisa melakukan upgrade handphone ke jaringan 4G.

Rata-rata smartphone pada zaman sekarang sudah mendukung jaringan 4G LTE, namun jika handphone sudah mendukung namun kamu masih menggunakan jaringan 3G karena belum mengetahui caranya maka kamu bisa menyimak cara-cara yang akan dibahas pada artikel ini.

Cara Upgrade HP 3G Ke 4G

Ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk upgrade hp dari 3G ke 4G, ada cara secara umum dan ada juga cara berdasarkan merek handphone. Oleh karena itu pada artikel ini akan dibahas beberapa cara upgrade handphone dari jaringan 3G ke 4G dengan mudah.

Syarat Upgrade Jaringan 3G ke 4G

Sebelum kamu bisa melakukan upgrade jaringan dari layanan 3G ke layanan 4G. Tidak semua tipe handphone mendukung jaringan 4G oleh karena itu kamu perlu mengetahui beberapa syarat untuk upgrade jaringan dari 3G ke 4G. Berikut ini beberapa syarat upgrade jaringan, simak :

  • Smartphone yang kamu gunakan sudah mendukung jaringan 4G yang bisa dilihat dari spesifikasi smartphone.
  • Pastikan juga bahwa wilayah kamu sudah mendukung jaringan 4G.
  • Pastikan SIM Card atau kartu provider yang kamu gunakan sudah mendukung jaringan 4G LTE.
  • Memiliki paket internet 4G.

Itulah beberapa persyaratan yang perlu kamu perhatikan sebelum beralih ke jaringna 4G. Apabila ada syarat yang tidak kamu penuhi maka kamu tidak bisa menikmati jaringan 4G LTE meskipun handphone kamu sudah kamu upgrade ke jaringan 4G.

Cara Upgrade HP 3G ke 4G

Seperti yang sudah dijelaskan bahwa pada pembahasan artikel kali ini, akan dibahas secara singkat dan jelas mengenai cara upgrade HP 3G ke 4G. Meskipun smartphone sekarang sudah mendukung jaringan 4G namun masih banyak pengguna smartphone yang belum tahu cara upgrade smartphone mereka ke jaringan 4G LTE, supaya bisa menggunakan jaringan tersebut.

Oleh karena itu jika kamu masih belum mengetahui cara upgrade handphone ke jaringan 4G maka kamu bisa menyimak cara-cara yang akan dibahas pada artikel ini.

Cara Upgrade HP 3G ke 4G Untuk Semua Tipe HP

1. Upgrade HP 3G ke 4G Melalui Pengaturan Jaringan dan Internet

Metode pertama yang bisa kamu coba untuk merubah jaringan 3G ke 4G pada handphone adalah dengan menggunakan pengaturan jaringan dan internet. 

Cara ini bisa kamu terapkan untuk semua tipe handphone, berikut ini langkah-langkah untuk merubah pengaturan jaringan dan internet handphone dari 3G ke 4G :

  • Pertama buka menu Pengaturan (Settings) pada smartphone yang kamu gunakan.
  • Jika sudah kamu bisa pilih menu Network & Internet.
  • Setelah itu pilih opsi Mobile Network.
  • Kemudian piih opsi Preferred Network Type.
  • Lalu pilih jaringan 4G.
  • Selesai.

2. Upgrade HP 3G ke 4G Melalui Menu Dial

Berikutnya selain kamu bisa menggunakan pengaturan jaringan dan internet di semua tipe smartphone, cara kedua ini juga bisa kamu gunakan untuk semua tipe smartphone jika ingin merubah jaringan dari 3G ke 4G. 

Yaitu dengan melalui menu Dial. Dengan memakai menu Dial ini kamu bisa melakukan upgrade jaringan dari 3G ke 4G dengan mudah.

Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu ikuti “

  • Pertama buka menu Dial pada smartphone kamu dan ketik *#*#4636#*#* tanpa menekan tombol Call (Panggil).
  • Setelah itu akan muncul beberapa menu, dan kamu bisa memilih menu Phone Information supaya bisa melanjutkan.
  • Selanjutnya kamu bisa scroll ke bawah dan pilih opsi Set Preferred Network Type.
  • Berikutnya untuk upgrade jaringan menjadi jaringan 4G LTE, maka pilih opsi LTE Only.
  • Selesai.

Cara Upgrade HP 3G ke 4G Berdasarkan Merek HP

Selanjutnya kamu juga bisa memilih untuk mengikuti cara upgrade jaringan handphone dari sebelumnya 3G ke jaringan 4G berdasarkan merek hp yang saat ini kamu gunakan. Berikut beberapa cara untuk upgrade jaringan HP berdasarkan merek, simak penjelasannya !.

1. Samsung

Apabila kamu sekarang ini sedang menggunakan handphone Samsung dan ingin upgrade jaringan dari 3G ke 4G, maka kamu bisa mengikuti langkah-langkah yang akan dijelaskan dibawah ini. Berikut ini langkah-langkah untuk upgrade jaringan di handphone Samsung :

  • Pertama kamu bisa buka menu Settings atau Pengaturan pada handphone Samsung milikmu.
  • Jika sudah kamu pilih opsi Connections.
  • Lalu pilih opsi Mobile Network.
  • Setelah itu akan muncul beberapa pilihan jaringan, untuk upgrade jaringan ke 4G kamu bisa pilih opsi LTE/3G/2G.
  • Selesai.

2. Xiaomi

Cara pertama untuk kamu pengguna smartphone Xiaomi kamu bisa mengikuti langkah-langkah yang akan dibahas berikut ini untuk merubah jaringan handphone kamu dari 3G ke 4G. Caranya cukup mudah dan hanya ada beberapa langkah saja.

  • Pertama buka menu Settings pada smartphone Xiaomi kamu.
  • Jika sudah pilih menu About Phone.
  • Lalu kamu bisa klik sebanyak 5 kali pada bagian penyimpanan internal supaya bisa masuk ke menu jaringan.
  • Kemudian akan muncul beberapa menu, dan kamu bisa memilih menu Phone Information untuk merubah jaringan.
  • Setelah itu kamu bisa scroll kebawah dan pilih opsi Set Preferred Network Type.
  • Selanjutnya untuk mengubah jaringan menjadi 4G LTE kamu bisa memilih opsi LTE Only.
  • Selesai kamu sudah berhasil upgrade jaringan handphone Xiaomi kamu menjadi 4G.

3. OPPO

Selanjutnya jika kamu pengguna smartphone OPPO, kamu bisa mengikuti cara kedua ini berikut langkah-langkah untuk melakukannya :

  • Pertama buka menu Settings (Pengaturan) pada handphone kamu.
  • Lalu kamu bisa memilih opsi SIM Ganda.
  • Jika sudah pilih opsi Jaringan Seluler.
  • Kemudian pilih Jenis jaringan yang dianjurkan.
  • Untuk bisa upgrade jaringa ke 4G LTE kamu bisa memilih opsi Jaringan 1 dan ubah menjadi 4G/3G/2G.
  • Selesai kamu sudah berhasil merubah jaringan hp OPPO milikmu.

Demikianlah informasi singkat mengenai cara upgrade hp 3G ke 4G. Telah dibahas mengenai cara upgrade jaringan untuk semua tipe handphone, dan cara upgrade jaringan berdasarkan merek handphone. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.