3+ Cara Uninstall Snap Camera yang Paling Benar

Caracekonline.net | Apa saja langkah dan cara uninstall snap camera yang bisa dilakukan pengguna komputer atau laptop yang mungkin bisa dilakukan ketika mereka tak lagi ingin menggunakan snap camera di perangkat mereka?

Berkembangnya teknologi saat ini, membuat kita bisa dengan mudah mendapatkan akses maupun hal hal menarik yang mungkin belum pernah kita temukan sebelumnya. Hal ini juga berlaku untuk bebeapa layanan sosmed yang sekarang ini banyak digunakan pengguna smartphone ataupun komputer dan laptop.

Salah satu layanan sosial media yang cukup terkenal dan mulai mengembangkan aplikasinya ke ranah desktop ialah Snapchat.

Sebagimana kita tau, snapchat sendiri merupakan layanan sosial media yang memungkinkan penggunanya mengirimkan foto ataupun video singkat kepada pengguna snapchat lain untuk sekedar hiburan maupun ataupun iseng kepada pengguna lain.

Mungkin hal ini memang sebenarnya sama seperti whatsapp ataupun instagram. Namun, Snapchat memiliki kelebihan dari segi filter yang disediakan pihak developer untuk  para penggunanya. Di mana para pengguna bisa mengirimkan foto ataupun video dengan filter yang cukup menarik, sebelum akhirnya diikuti dengan Instagram Stories yang kini memiliki banyak pilihan filter.

Namun ternyata, belum lama ini Snapchat berhasil mengembangkan aplikasi mereka berupa Snap Camera yang bisa diinstall pada komputer ataupun laptop untuk digunakan pengguna untuk mempercantik foto dan video mereka.

Selain untuk sekedar berkirim foto dan video melalui snap camera dan Snapchat di komputer atau laptop, Snap Camera sendiri bisa digunakan untuk mereka yang ingin melakukan meeting virtual seperti Google Meet, ataupun Zoom.

Tentunya para pengguna juga bisa mendapatkan filter yang ada di snapchat melalui aplikasi Snap Camera ini untuk mempercantik hasil video mereka.

Tapi ternyata, hal ini justru menjadi salah satu kendala untuk para pengguna komputer atau laptop yang sudah terlanjur menginstall Snap Camera.

Karena kadang hal ini justru memakan storage atau media penyimpanan dari komputer atau laptop yang mereka gunakan. Alhasil, para pengguna akan mengalami kesulitan ketika mereka ingin menyimpan file lain di komputer ataupun laptop yang digunakan.

Cara Uninstall Snap Camera

Cara Uninstall Snap Camera
Img by: snapcamera.snapchat.com

Untuk itulah, jika mungkin kamu hendak menguninstall snap camera namun bingung soal cara uninstall snap camera, berikut ini mimin sudah menyiapkan beberapa langkah mudah yang bisa kamu terapkan untuk menghapus installasi dari Snap Camera di komputer atau laptop kalian, dengan beberapa cara mudah yang bisa kamu ikuti. Seperti:

1. Cara Uninstall Snap Camera lewat Setting Windows

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk menguninstall snap camera di komputer atau laptop windows adalah dengan melalui pengaturan atau setelan Windows terlebih untuk kamu yang menggunakan OS berupa Windows 10 ataupun Windows 11. Caranya

  1. Silakan buka pengaturan dengan cara klik tombol Windows, lalu ketikkan Settings atau kamu bisa klik pada tombol start, lalu cari settings atau pengaturan
  2. Setelah itu, kamu bisa cari menu Apps atau Aplikasi untuk melihat aplikasi yang terinstall di laptop atau komputer kalian
  3. Jika sudah, kamu bisa mencari aplikasi Snap Camera dan klik pada aplikasi tersebut
  4. Nantinya kamu akan melihat tombol Remove atau Hapus untuk melakukan uninstall pada aplikasi Snap Camera yang terinstall di laptop atau komputer kalian.

Tunggu beberapa saat sampai proses uninstallnya selesai. Biasanya, hal ini akan memakan waktu sekitar 1 - 3 menit saja. Dan jika proses uninstallnya selesai, kamu bisa langsung restart perangkat kamu untuk Windows bisa menyesuaikan perubahan yang terjadi pada aplikasi yang di Uninstall.

2. Cara Uninstall Snap Camera lewat CCleaner

Kemudian untuk cara yang kedua soba juga bisa menggunakan bantuan aplikasi CCleaner, yang mana memang sebelumnya juga sudah mimin bahas di artikel cara uninstall aplikasi di laptop. Sebagaimana kita tau, CCleaner memang menjadi salah satu aplikasi yang cukup populer dan banyak digunakan untuk melakukan tweaking pada komputer atau laptop.

Tapi selain itu, kamu juga bisa kok menggunakan CCleaner untuk menguninstall Snap Camera, dengan cara.

  1. Download terlebih dahulu CCleaner melalui situs resmi nya di ccleaner.com melalui komputer atau laptop kalian
  2. Setelah itu kamu bisa menunggu sampai proses downloadnya selesai
  3. Jika sudah, kamu bisa langsung menginstall CCleaner seperti biasa hingga proses installasinya selesai
  4. Buka CCleanernya seperti biasa, lalu klik pada opsi Tools > Uninstaller untuk masuk ke fitur uninstall aplikasi
  5. Nantinya CCleaner akan menampilkan daftar aplikasi yang terinstall di komputer atau laptop kalian
  6. Pilih pada Snap Camera lalu klik pada tombol Remove
  7. Nantinya secara otomatis CCleaner akan memulai proses uninstallasi untuk aplikasi Snap Camera

Setelah prosesnya selesai, kamu bisa mengklik pada menu utama dari CCleaner untuk melakukan pembersihan dari sisa file Snap Camera yang sudah di Uninstall tadi. Dan dengan begitu, kamu akan mendapatkan penyimpanan yang lebih besar setelah proses uninstall selesai.

3. Cara Uninstall Snap Camera lewat Revo Uninstaller

Langkah yang ketiga adalah kamu bisa menggunakan aplikasi Revo Uninstaller yang mana dikenal sebagai aplikasi uninstaller terbaik, untuk perangkat komputer ataupun laptop.

Selain membantu kamu untuk melakukan uninstall, kamu juga bisa loh membersihkan seluruh file-file atau sisa dari aplikasi yang kamu uninstall, agar lebih mendapatkan penyimpanan yang lebih luas tentunya.

Dan caranya juga tak begitu sulit kok.

  1. Kamu bisa mendownload aplikasi Revo Uninstaller Pro melalui situs resminya yang bisa kamu akses dari browser di komputer atau laptop kalian
  2. Setelah itu silakan download dan tunggu sampai proses unduhnya selesai
  3. Jika sudah, kamu bisa langsung menginstall aplikasi Revo Uninstaller Pro seperti biasa hingga proses installasinya selesai.
  4. Lalu, buka aplikasi Revo Uninstaller Pro dan secara otomatis Revo Uninstaller akan menampilkan seluruh aplikasi yang terinstall di laptop atau komputer kalian
  5. Pada tahap ini, kamu bisa mencari aplikasi Snap Camera yang hendak kamu uninstall, dan pilih pada tombol Uninstall di bagian kiri
  6. Nantinya Revo Uninstaller akan membuat restore point untuk kalian, dan tunggu sampai prosesnya selesai
  7. Kemudian, kamu akan melihat tampilan uninstall dari Snap Camera, tinggal kamu ikuti saja step-stepnya hingga proses uninstall selesai.
  8. Setelah selesai, kamu bisa klik lagi pada tombol Next, untuk melihat daftar folder ataupun file registry yang tersisa dari Snap Camera yang kamu uninstall tadi
  9. Untuk menghapusnya, kamu bisa klik pada select all > lalu pilih remove untuk membuang sisa file yang tak digunakan

Setelah selesai, kamu bisa restart perangkat kamu, dan lihat penyimpanan yang ada di komputer atau laptop kalian akan bertambah daripada sebelumnya. Gampang banget kan?

Dan itulah tadi beberapa cara uninstall snap camera yang bisa kamu coba. Baik dari beberapa cara di atas, tentunya sangat berguna untuk menghapus installasi dari Snap Camera, dan juga memberikan ruang lebih untuk penyimpanan di komputer atau laptop kalian.

Semoga bermanfaat

Faiz Dawami
Faiz Dawami Hai! Nama saya Faiz Dawami, saya adalah seorang penulis, dan juga seorang pengurus dari banyak Blog yang saya miliki, salah satunya adalah Jadi Tau. Semoga apa apa yang saya tulis di Blog saya, bisa berkenan untuk kalian ya!