3+ Cara Upload Podcast di Spotify dengan Benar (Update)

Caracekonline.net | Bagaimana cara upload poscast di Spotify? Jika kamu suka mendengarkan podcast tentu kamu akan bertanya-tanya mengenai cara mengunggah podcast di Spotify khusunya untuk kamu yang ingin mengunggah podcast karya kamu sendiri di layanan Spotify supaya bisa didengarkan oleh banyak orang.

Spotify sendiri merupakan layanan yang paling banyak digunakan untuk mendengarkan podcast. Aplikasi ini berasal dari Swedia. Selain bisa untuk mendengarkan dan membuat podcast sendiri. Spotify juga memiliki banyak fitur-fitur menarik lainnya.

Dengan menggunakan Spotify ini kamu bisa mendengarkan lagu dan podcast dari seluruh belahan dunia, platform in paling populer diantara podcaster. Jika kamu ingin menjadi podcaster dan memiliki banyak pendengar yang akan mendengarkan podcast yang kamu unggah, maka kamu bisa memilih untuk mengupload poscast milikmu di platform Spotify.

Sebelum kamu mengupload podcast milikmu akan ada langkah-langkah yang harus kamu lewati satu persatu terlebih dahulu seperti kamu harus membuat file podcast yang akan kamu upload, kamu perlu memilih host website untuk mengupload podcast terlebih dahulu sebelum menyalin RSS nya di Spotify, dan setelah itu baru kamu bisa mengupload podcast milikmu.

Bagi kamu yang belum tahu, jika spotify memerlukan host website untuk mengupload file podcast milikmu terlebih dahulu sebelum bisa disalin RSS-nya ke platform Spotify karena apliakasi Spotify tidak menyediakan fitur untuk upload file podcast.

Biasanya podcaster Spotify akan memilih menggunakan Anchor sebagai host website untuk mengupload file podcast mereka terlebih dahulu. Jadi kamu bisa memilih terlebih dahulu ingin menggunakan host website yang mana.

Cara upload podcast di Spotify juga cukup mudah untuk dilakukan, apalagi jika kamu sudah memiliki file podcast yang akan kamu upload. Kamu bisa mengikuti langkah-langkah pada artikel ini supaya berhasil mengupload podcast di Spotify

Cara Upload Podcast di Spotify



Seperti yang sudah dijelaskan bahwa sebelum kamu bisa mengupload podcast di Spotify ada beberapa langkah yang perlu kamu lakukan terlebih dahulu. Setelah semua langkah-langkah yang diperlukan selesai, baru kamu bisa melangkah ke tahap selanjutnya yaitu dengan mengupload podsact di platform Spotify.

Sebelumnya pastikan kamu memiliki alat-alat yang diperlukan untuk membuat podcast supaya kamu bisa membuat podcast yang berkualitas dan untuk mengedit podcast kamu supaya lebih enak didengarkan oleh pengguna Spotify lainnya. Jika kamu sudah membuat file podcast sekarang kamu bisa menguploadnya.

Berikut langkah-langkah yang diperlukan untuk mengupload podcast di Spotify, simak !.

1. Persiapkan Podcast yang akan di Upload

Langkah pertama sebelum kamu mengupload podcast di Spotify adalah membuat podcast terlebih dahuludan kamu juga menyiapkan alat-alat untuk membuat podcast serta kamu harus mempersiapkan konsep dan tema yang akan kamu jadikan konten untuk podcast yang akan kamu unggah.

Setelah itu kamu bisa merekam dan mengedit audio yang akan kamu upload di spotify serta foto sampulnya. Akan lebih baik jika kamu mengedit audio menggunakan laptop atau komputer yang kamu miliki daripada menggunakan handphone karena lebih mudah untuk digunakan karena memiliki tampilan layar yang lebar.

Berikut adalah syarat-syarat yang harus kamu penuhi untuk membuat podcast di Spotify :

  • Kualitas audio yang akan diupload harus ISO/IEC 11172-3 MPEG-1 Part 3 (MP3) dengan biterate antara 96 kbps sampai 320 kbps.
  • Ukuran file dari setiap episode maksimal 200 MB dengan durasi maksimal 83 menit apabila kualitasnya adalah 320 kbps dan 200 jika kualitasnya 128 kbps.
  • Gambar sampul podcast harus berukuran persegi dengan rasio (1:1) dan dalam format JPEG, PNG ataupun TIFF serta memiliki resolusi setinggi mungkin agar gambar sampulnya lebih berkualitas.
  • Apabila kamu menggunakan special character contohnya seperti (&) maka harus di encode terlebih dahulu.
  • RSS feed juga harus memilki judul. gambar sampul. detail yang relevan untuk 1 episode.
  • Maksimal judul podcast tidak boleh lebih dari 20 karakter.

2. Upload Podcast di Spotify Melalui Host Website Anchor

Jika kamu sudah menyiapkan semuanya dan tinggal mengupload podcast, maka kamu harus memilih host website untuk mengunggah file podcast karena Spotify tidak menyediakan tempat untuk uploud dan menyimpan file podcast. Ada banyak host website yang bisa kamu pilih dan yang paling banyak di gunakan adalah Anchor.

Berikut cara upload podcast di Spotify melalui platform host Anchor :

  • Kamu harus mengunduh aplikasi Anchor di smartphone yang kamu miliki terlebih dahulu, atau kamu juga bisa mengunjungi website www.anchor.fm.
  • Jika sudah selesai maka kamu harus membuat akun terlebih dahulu. Upload episode pertama dari podcast-mu.
  • Isi Judul, deskripsicover atau foto sampul pada kolom yang disediakan.
  • Kemudian pilih Next.
  • Lalu kamu harus mengisi detail akun podcast-mu, seperti nama podcastdeskripsi, kategori, dan bahasa. Kemudian pilih Continue
  • Selanjutnya pilih Cover art untuk akunmu. Kamu juga dapat menambahkan teks pada cover art tersebut.
  • Setelah semuanya selesai dan lengkap akan muncul teks Ready to PublishJika kamu sudah yakin maka kamu bisa langsung tekan “Publish”.

Podcast yang telah kamu upload di plaform Anchor akan secara otomatis tersedia juga di Spotify, Jika kamu menggunakan host website lain untuk menggungah podcast-mu maka kamu masih harus menyalin RSS feed di Spotify terlebih dahulu.

3. Upload Podcast di Spotify Dengan Menyalin RSS

Apabila kamu menggunakan platform host website lain selain Anchor, kamu perlu menyalin RSS feed terlebih dahulu agar podcast yang telah kamu unggah muncul di Spotify. Langkah-langkah untuk menyalin RSS feed di Spotify juga mudah untuk kamu lakukan.

Ikuti langkah-langkah berikut ini yang harus kamu lakukan untuk menyalin RSS feed ke Spotify :

  • Sebelumnya kamu harus memiliki akun Spotify terlebih dahulu, apabila kamu belum memiliki akun Spotify maka kamu harus membuat akun terlebih dahulu.
  • Apabila sudah punya akun maka buka salin RSS feed dari host website yang kamu gunakan tadi terlebih dahulu.
  • Setelah itu buka website https://podcaster.spotify.com/.
  • Pilih menu Add or Claim Your Podcast
  • Kemudian tempel RSS feed yang sudah kamu salin tadi di kolom yang tersedia, lalu tambahkan judul, dan cover podcast dan pilih Next.
  • Setelah itu Spotify akan mengirimkan kode verifikasi ke email yang kamu gunakan untuk mendaftar.
  • Lalu masukan kode OTP, dan isi kategori, bahasa, dan negara. Jika sudah pilih Next.
  • Setelah selesai Submit podcast-mu ke akun Spotify-mu dan selesai.

Podcast yang telah kamu submit akan di review oleh Spotify terlebih dahulu, jika sudah selesai maka akan bisa didengarkan di Spotify dalam beberapa hari.

Dan menyalin RSS feed ini hanya perlu kamu lakukan sekali apabila kamu menggunakan platform host lain selain di Anchor. Setelah itu apabila kamu mengunggah episode selanjutnya dari podcast-mu, akan secara otomatis ada di Spotify. 

Demikianlah cara upload podcast di Spotify yang bisa kamu ikuti dan kamu coba sendiri supaya berhasil mengunggah podcast di akun Spotify milikmu. Selamat mencoba.